Senin, 10 November 2008

Vitamin-vitamin Untuk Kesehatan Rambut

Nutrisi yang baik merupakan bagian penting untuk pertumbuhan rambut yang sehat, serta untuk kesehatan tubuh secara menyeluruh. Meskipun tubuh anda memerlukan berbagai jenis vitamin dan mineral untuk pemeliharaan fungsi tubuh dengan baik, ada beberapa vitamin-vitamin dan mineral yang berguna khusus untuk pertumbuhan dan kesehatan rambut disamping kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Pemakain suatu jenis vitamin pada rambut biasanya baru akan terlihat dampaknya pada rambut anda setelah pemakaian selama 2-3 bulan. Hal itu berarti bahwa kesabaran dan konsistensi pemakaian merupakan hal yang sangat penting. Disamping itu hal yang penting lainnya adalah untuk memeriksakan rambut anda ke dokter sebelum anda memulai suatu program konsumsi vitamin untuk kesehatan rambut anda, khususnya jika anda mempunyai masalah kesehatan.

Berikut ini adalah vitamin-vitamin untuk kesehatan rambut:

Vitamin A
Vitamin A adalah salah satu antioksidan yang membantu menghasilkan sebum pada kulit kepala. Sumber-sumber makanan yang mengandung vitamin A seperti minyak hati ikan, daging, susu, keju, Telur, bayam, brokoli, kubis, wortel, persik dan buah aprikot. Dosis harian yang sebaiknya dikonsumsi adalah 5.000 IU. Peringatan: Dosis lebih dari 25.000 IU per hari bersifat toxic atau meracuni tubuh dan dapat menyebabkan kerontokan rambut dan masalah kesehatan lain yang berbahaya.

Vitamin C
Vitamin juga merupakan antioksidan yang membantu merawat kulit dan kesehatan rambut. Sumber makanan yang mengandung vitamin C dapat anda peroleh dari: buah jeruk, strawberry/buah arbei, buah kiwi, buah blewah, buah nanas, buah tomat, cabe hijau, kentang, sayur-sayuran yang berwarna hijau gelap. Dosis yang sebaiknya dikonsumsi dalam sehari adalah 60 mg.

Vitamin E
Antioksidan ini pada kesehatan rambut berfungsi meningkatkan sirkulasi pada kulit kepala. Makanan-makanan yang mengandung dan kaya akan vitamin E antara lain: minyak dari sayuran, minyak dari biji gandum, kacang kedelai, kacang-kacangan, kacang buncis, sayuran hijau berdaun lebat. Dosis harian dalam konsumsi: sampai 400 IU. Perhatian dan peringatan: jenis vitamin ini dapat menaikkan tekanan darah dan mengakibatkan gangguan pada penggumpalan darah. Orang-orang yang sedang dalam pengobatan tekanan darah tinggi atau terapi anti penggumpalan darah, sebaiknya mmeriksakan terlebih dahulu dengan dokter sebelum mengkonsumsi suplemen vitamin E.

Biotin
Biotin membantu tubuh dalam memproduksi keratin, yang bisa mencegah kerontokan rambut dan warna keabuan pada rambut. Sumber makanan yang mengandung biotin antara lain: ragi untuk membuat bir, butir padi-padian yang utuh, kuning telur, hati, nasi dan susu. Dosis harian yang dianjurkan adalah 150-300 mg.

Inositol
Inositol berfungsi menjaga kesehatan folikel rambut pada tingkat sel. Sumber makanan yang mengandung inositol antar lain: butir padi yang utuh, ragi untuk pembuatan bir, hati dan buah jeruk/citrus. Dosis harian yang perlu dikonsumsi sampai 600 mg.

Niacin (vitamin B3)
Niacin berfungsi meningkatakan sirkulasi pada kulit kepala. Makanan yang mengandung sumber niacin antara lain: ragi untuk pembuatan bir, biji gandum, ikan, ayam, ayam kalkun, daging. Dosis pemakaian per harinya adalah 15 mg.

Pantothenic Acid (vitamin B5)
Pada kesehatan rambut pantothenic acid berfungsi mencegah kerontokan rambut dan warna rambut yang keabu-abuan. Sumber makanan yang mengandung Pantothenic Acid antara lain: tanaman dari golongan biji-bijian, daging bagian organ, kuning telur. Dosis pemakaian adalah 4-7 mg per hari.

Vitamin B6
Vitamin B6 pada kesehatan rambut berfungsi mencegah kerontokan rambut, membantu pembentukan melanin yang dapat memberikan warna pada rambut. Makanan yang mengandung vitamin B6 antara lain: ragi untuk membuat bir, hati, biji-bijian utuh, sayur-sayuran, daging organ, dan kuning telur. Dosis konsumsi dalam satu hari adalah 1.6 mg. Perhatian, bahwa dosis pemakaian yang terlalu tinggi dapat menyebabkan mati rasa pada tangan dan kaki.

Vitamin B12
Vitamin B12 dapat mencegah dari kerontokan rambut. Makanan yagn mengandung vitamin B12 antara lain: ayam, ikan, telur dan susu. Dosis pemakaian per hari adalah 2 mg.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar