Sabtu, 23 Mei 2009

Tips Akhir Pekan

Berikut ini adalah satu tips yang sederhana dikutip dari seorang master di bidang ilmu psikolog dan gizi dari University of Toronto bernama Harley Pasternak tentang menghentikan kebiasaan buruk dan menantang diri anda pada kebiasaan dan pola hidup sehat.

Akhir pekan- adalah waktunya untuk bersantai, melemaskan punggung, melihat televisi, dan hanya bersantai-santai, benarkah begitu?. Anggapan tersebut adalah opini yang salah! Akhir pekan yang tentunya merupakan waktu anda bersantai dan menikmati diri sendiri dari kesibukan selama satu pekan, akan tetapi itu bukanlah alasan untuk memparkir diri anda di depan saluran TV berjam-jam hingga seharian penuh. Disamping itu yang sebenarnya terjadi ketika anda menonton televisi adalah bahwa anda sepenuhnya tidak aktif, semua iklan makanan yang tidak sehat dirancang untuk meningkatkan selera makan anda pada makanan-makanan tersebut.

Oleh sebab itu, tantang dan ajak diri anda agar menonton televisi satu jam dalam sehari pada akhir pekan! Dengan begitu anda akan lihat apa dampak yang bisa anda peroleh pada penurunan berat badan anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar