Olahraga baik untuk kesehatan tubuh. Tentu saja olahraga yang nyaman dan sehat adalah salah satunya olahraga yang terbebas dari cedera atau sedikit mungkin terjadinya cedera (Injury). Bagiamana cara anda mencegah terjadinya cedera? Ikuti beberapa saran berikut ini untuk menurunkan potensi terjadinya cedera pada diri anda:
Pertahankan postur tubuh anda. Postur atau bentuk tubuh yang tidak benar dapat mempermudah dan mengarah terjadinya cedera. Apabila anda mulai kehilangan postur tubuh anda, hentikan olahraga dan posisikan kembali diri anda.
Dengarkan kondisi tubuh anda. Apabila ada sesuatu hal terasa sakit/menyakitkan ketika anda berlatih/olahraga, hentikan aktifitas olaharaga yang anda kerjakan.
Selalu lakukan pemanasan. Otot-otot sebaiknya dan harus dilakukan pemanasan sebelum sesi latihan olahraga kekuatan dilakukan.
Selalu lakukan peregangan/pendinginan. Merupakan hal penting dalam menyelesaikan olahraga yang anda lakukan dengan peregangan/pendinginan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar